BANTUAN PANGAN UNTUK KELUARGA PAK BAHIR



Wiz.or.id, Berau – Tak punya pekerjaan yang tetap, ditambah lagi dengan ujian anak yang mengalami gizi buruk, membuat Bahir yang bekerja serabutan tak mampu memenuhi secara menyeluruh kebutuhan keluarganya.

Ia sekarang tinggal di sebuah kontrakan di Jalan Manunggal, Gg. Amin, Kelurahan Gayam, Kecamatan Tanjung Redeb, Kabupaten Berau, Kalimantan Timur.

Suami dari Jumarni ini punya dua anak bernama Alifa Cahyani (2 tahun) dan Siti Fatimah Rizki Putri (1 tahun). “Fatimah sudah lama mengalami gizi buruk. Saya sendiri bekerja apa pun asal keluarga bisa makan. Tapi karena kondisi sekarang yang sangat sulit, kami juga tak bisa berbuat banyak untuk kesembuhan anak kami,” kata Bahir kepada relawan.

Bantuan sembako yang diberikan, adalah bentuk peduli WIZ Berau, terhadap kondisi keluarga ini. Selaku relawan, Abdu Rahman menjelaskan bahwa bantuan ini setidaknya mampu melengkapi kebutuhan dapur penerima manfaat.

Kegiatan yang dilangsungkan pada tanggal 13 September 2021 itu adalah rangkaian kegiatan amal sosial, dalam program Berkah Peduli WIZ terhadap sejumlah keluarga pra sejahtera di Berau. []